hamburger-menu.png
next-button.png

LANTIK PPPK FORMASI 2023, HARISSON TEGASKAN PROFESIONALITAS DALAM KINERJA DAN NETRALITAS TATAP PILKADA 2024

Monday, 1 July 2024

adpim@kalbarprov.go.id

LANTIK PPPK FORMASI 2023, HARISSON TEGASKAN PROFESIONALITAS DALAM KINERJA DAN NETRALITAS TATAP PILKADA 2024

 

PONTIANAK -   Bertempat di halaman Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Barat. Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, dr. Harsison, M.Kes., melantik 3.295 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) serta menyerahkan keputusan Gubernur Kalimantan Barat tentang Pengangkatan menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi Tahun 2023 sekaligus Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji jabatan fungsional serta pengucapan Ikrar Netralitas ASN pada Pilkada serentak Tahun 2024 dilingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, Senin (1/7/2024).

 

"Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, saya sampaikan ucapan selamat kepada seluruh Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang telah diangkat pada formasi 2023. Saya ingin menekankan kepada saudara-saudara bekerja dengan sungguh - sungguh, setelah ini jangan ada yang minta pindah, jadi siapapun yang mengajukan pindah tempat tugas berarti dia mengajukan permohonan pengunduran diri," ungkap Pj Gubernur.

 

Tak hanya itu dirinya juga mengingatkan kepada seluruh ASN PPPK yang sudah dilantik untuk disiplin, jujur dan meningkatkan keterampilan serta ilmu pengetahuan.

 

"Saya mengharapkan seluruh pegawai PPPK yang baru saja dilantik, bahkan seluruh ASN di Kalimantan Barat untuk terus menegakkan kedisiplinan, menegakkan kejujuran , dan meningkatkan kompetensi, ilmu pengetahuan dan keterampilan karena dunia sekarang terus berubah , kalau kita tidak belajar maka kita akan ketinggalan jaman dalam melayani masyarakat di Kalimantan Barat," ungkapnya.

 

Kemudian dalam menatap Pilkada serentak Tahun 2024, Orang nomor satu di Kalimantan Barat meminta kepada seluruh ASN di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat untuk selalu menjaga netralitasnya dengan tidak memihak salah satu pasangan calon.

 

"Saya menegaskan kepada seluruh ASN dilingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat untuk menjaga netralitas. Karena jaga netralitas ASN itu harga mati untuk tidak boleh memihak kepada salah satu pasangan calon. Kalau misalnya mereka memihak kepada salah satu pasangan calon, maka akan kita lakukan hukuman disiplin sesuai dengan peraturan yang berlaku," tegasnya.

 

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Ani Sofian mengatakan bahwa hari ini PPPK yang dilantik ada 3295 Orang yang merupakan hasil seleksi di Tahun 2023.

"Hari ini tanggal 1 mereka dinyatakan sah untuk melaksanakan pekerjaannya. Semoga mereka bisa menjalankan amanat yang diemban dengan penuh tanggung jawab," terangnya.(irf)