hamburger-menu.png
next-button.png

SINERGITAS BERSAMA CEGAH STUNTING

Wednesday, 18 October 2023

admin-kalbarprov

PONTIANAK - Dalam Upaya Penurunan Angka Stunting, Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes. bersama Pj Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Ny. Windy Prihastari Harisson, S.STP, M.Si., dan Perangkat Daerah terkait melaksanakan Rapat Pembahasan Rencana Kerja Sama di Ruang Praja 1 Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Rabu (18/10/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes mengungkapkan setelah dirinya melakukan kunjungan kerja dan langsung turun ke lapangan mengapresiasi langkah - langkah PKK yang telah bersinergi bersama stakeholder terkait untuk menggencarkan pembinaan ke posyandu - posyandu.

"Jangan hanya ketika ada kunjungan - kunjungan kerja saja, tapi kita harus bersama - sama agar gerakan ini berkesinambungan dan ini tidak bisa kita kerjakan sendiri. Maksud saya kita mengkampanyekan makanan yang bergizi itu," ungkapnya.

Orang nomor satu di Kalimantan Barat menyampaikan bahwa kalau mau mencegah kemiskinan yang pengaruhnya besar yakni adalah peningkatan pengetahuan ibu-ibu supaya anak-anaknya mendapatkan asupan gizi yang cukup.

"Jadi pemahaman tentang pentingnya gizi bagi pertumbuhan otak anak ini tentang bagaimana pemahamannya untuk gizi yang baik untuk anaknya itu sebenarnya jauh lebih penting. Kalau kita tingkatkan mempunyai daya ungkit yang paling besar dibanding pemberdayaan ekonomi, jadi memang kesimpulannya itu adalah pengetahuan ibu - ibu tentang pola asuh, pentingnya gizi dengan bagaimana pemberian gizi kepada anak dan itulah tugas kita," terangnya.

Dalam kesempatan rapat tersebut, dirinya juga menghimbau kepada PKK dan Dharma Wanita untuk berkolaborasi bersama organisasi wanita lainnya dalam penanganan stunting di Kalimantan Barat 

"Kalau kita sendiri tidak akan bisa, untuk itu kita minta dikawal oleh ibu-ibu lainnya, seperti ibu-ibu Persit, ibu-ibu bhayangkari dan lain sebagainya," jelasnya.(Irf)

 


Oleh: (Nizar Prima Ramadan, S.STP)