SINGKAWANG - Masih Dalam Rangkaian Kegiatan Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Mohammad Bari, S.Sos, M.Si, mewakili Penjabat Gubernur Kalimantan Barat mengikuti Sholat Subuh dan bersilaturahmi dengan Jamaah Masjid Agung Nurul Islam Kota Singkawang. Sabtu (23/03/2024).
Setelah melaksanakan Sholat Subuh berjamaah, M. Bari berkesempatan menyerahkan Bantuan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat kepada Pengurus Masjid Agung Nurul Islam Singkawang berupa uang tunai sebesar Rp. 2.000.000,- dan Bingkisan Ramadhan Kepada Para Jamaah Masjid Agung Nurul Islam.
Dalam penyampaiannya, Bari menyebutkan bahwa kehadirannya dan rombongan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat adalah dalam rangka kegiatan Safari Ramadhan yang selalu rutin dilaksanakan setiap tahunnya tepatnya pada bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.
"Adapun tujuan dilaksanakannya Safari Ramadhan oleh Pemerintah Provinsi kepada Kabupaten / Kota se Kalimantan Barat ini tentunya untuk dapat mempererat tali silaturahmi dan Ukhuwah antara kedua stakeholder dengan masyarakat yang hadir pada kegiatan ini", ungkapnya.
Penjabat Sekda Provinsi Kalbar juga menuturkan bahwa diadakannya kegiatan Safari Ramadhan ini dalam rangka sebagai sarana komunikasi dan menyerap aspirasi dari pihak Pemerintah Kabupaten / Kota dan juga Aspirasi dari Masyarakat setempat , hingga hal-hal yang menjadi kebutuhan di Masyarakat dapat terpenuhi dan dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Masyarakat Kota Singkawang khususnya Jamaah Sholat Subuh di Masjid Agung Nurul Islam yang hadir pada pertemuan ini, mudah-mudah komunikasi dan silaturahmi ini dapat terus terjalin, saya juga mengapresiasi para pengurus masjid dan para donatur yang telah membantu dalam pembangunan Masjid Agung Nurul Islam ini", timpalnya.
Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, Direktur Kepatuhan Bank Kalbar, R.S.M. Al Amin, B.A, SE,ME., Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang, Muhlis, M.Pd, jajaran Kepala OPD Pemkot Singkawang serta Para Pengurus dan Jamaah Sholat Subuh Masjid Agung Nurul Islam Kota Singkawang. (Adpim)
Oleh: (Harits Rachmanto, S.STP)